TP.PKK Kelurahan Sei Agul Mengikuti Senam Jantung Sehat

Selain menjalankan 10 Program Pokok PKK,Kelurahan Sei Agul juga memeiliki kegiatan rutin yaitu Senam Jantung Sehat yang terjadwal 2x dalam seminggu ,dengan lokasi yang berbeda. Dimana pada setiap hari Jumat pagi TP.PKK Kelurahan Sei Agul mengikuti Senam Jantung Sehat di Lapangan Pertiwi Kecamatan Medan Barat dan pada Minggu pagi di Lapangan Merdeka Medan Jalan Balai Kota .Senam Jantung Sehat yang telah menjadi olahraga rutin warga medan ini sangat baik untuk diikuti karena dapat melatih jantung kita , tubuh kita akan sehat dan terjaga jika kita rutin melaksanakannya setiap minggunya.

Senam Jantung Sehat yang di prakarsai oleh Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Cabang Utama Sumatera Utara Hj.Rita Maharani Dzulmi Eldin ,SH yang juga merupakan Ketua TP.PKK Kota Medan mengajak warga Medan untuk hidup lebih sehat lagi dengan melakukan Senam Jantung Sehat yang telah menjadi senam rutin warga Medan.Senam ini juga sebagai bagian dari dukungan YJI Cabang Sumut dalam mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat ,khususnya masyarakat Kota Medan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *