SOSIALISASI BAHAYA NARKOBA BAGI PARA ANAK DAN REMAJA

Jum’at  02 November 2018 berlokasi di aula Kelurahan Sei Agul Kecamatan Medan Barat ,SATRES NARKOBA  POLRESTABES Kota Medan mengadakan sosialisasi “Bahaya Narkoba Bagi para Anak dan Remaja “. Penyuluhan bahaya narkoba tersebut di narasumberi oleh satres narkoba Polrestabes Kota Medan yaitu AIPTU.S. Hasibuan, SH , IPTU Suhardiman, SH.MA ,  AIPTU . A.Naibaho dan Bripka Tina Dewi .Dalam sosialisasi ini AIPTU .S.Hasibuan menyampaikan bahwa negara kita sudah dalam level “darurat narkoba “ dimana narkoba sudah menjadi musuh yang berada di depan mata kita dengan demikian maka sangat mengkhawatirkan bagi kita semua bahaya narkoba pada generasi penerus bangsa dan keluarga kita sendiri.

Narkoba saat ini adalah musuh bagi kita yang paling sangat membahayakan , narkoba juga tidak mengenal usia pada korbannya, saat ini anak dan remaja kita lah yang sering menjadi korbannya , mereka kerab menjadi korban atau pun pengedarnya. Maka dari itu sosialisasi bahaya narkoba sangat di perlukan untuk menambah wawasan para anak dan remaja agar memahami dan menghindari narkoba.Masyarakat juga banyak berharap agar banyak pihak-pihak lain yang juga turut mengadakan sosialisasi bahaya narkoba seperti ini agar nantinya  semakin cepat berkurangnya angka korban dari narkoba.

Pada sosialisasi ini juga tampak hadir Lurah Sei Agul yaitu Erfin Muharmansyah S.Sos , Ketua TP.PKK Kelurahan Sei Agul Ny.Afriana Erfin Muharmansyah dan juga pimpinan dari IKEBANA Handycraft Ibu Linda yang juga ikut memberikan pendapat dan wawasannya dalam hal bahaya narkoba tersebut .

Dengan diadakannya sosialisasi bahaya narkoba ini semoga seluruh anak di negara ini menjadi anak yang sehat dan bersih narkoba,remaja yang berencana yang tahu cita-citanya dan siap menggapai cita-citanyadengan kesehatan jasmani dan rohani yang optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *